Daftar Peringkat Processor Laptop Terbaik 2020
Salah satu cara simpel untuk mengetahui performa sebuah laptop, adalah dengan mengetahui performa processornya. Jadi dengan adanya daftar peringkat processor […]
Salah satu cara simpel untuk mengetahui performa sebuah laptop, adalah dengan mengetahui performa processornya. Jadi dengan adanya daftar peringkat processor laptop terbaik ini, kamu bisa mengira-ngira performa laptop yang kamu miliki atau akan kamu beli itu sebesar apa.
Isi Artikel:
Peringkat Processor Laptop Terbaik
[note] Catatan: Daftar ini akan terus diupdate seiring berjalannya waktu. Gunakan Ctrl + F untuk mempermudah pencarian tipe processor.
No | Tipe | Cine 15 Single | Cine 15 Multi | Cine 20 Multi |
---|---|---|---|---|
1 | AMD Ryzen 9 3950X | 211 | 4000 | 9066 |
2 | AMD Ryzen 9 3900X | 208 | 3082 | 7001 |
3 | AMD Ryzen 9 3900 | 199 | 2855 | 6344 |
4 | Intel Core i9 10900K | 226 | 2622 | 6388 |
5 | AMD Ryzen 7 3700X | 205 | 2100 | 4801 |
6 | Intel Core i9 9900K | 209 | 1981 | 4875 |
7 | Intel Core i9 10980HK | 205 | 1707 | 3752 |
8 | AMD Ryzen 9 4900HS | 190 | 1867 | 4292 |
9 | ||||
10 | ||||
11 | ||||
Penjelasan Benchmark
Angka-angka pada tabel di atas, tentu saja memiliki arti. Agar kamu lebih mudah memahaminya, berikut penjelasan dari setiap benchmark atau angka yang digunakan pada tabel di atas.
1. Cinebench R15 Single Core
Merupakan pengujian processor dengan cara melakukan render terhadap gambar 3D berbasis Cinema 4 Suite. Render dilakukan hanya dengan memakai satu core, atau mengabaikan core lain termasuk hyperthreading.
Performa satu core atau single core sendiri masih dipakai dalam beberapa game dan software, karena aplikasi tersebut tidak atau belum bisa memanfaatkan performa multi core. Sehingga dengan memiliki performa single core yang tinggi, tentu jauh lebih baik.
2. Cinebench R15 Multi Core
Seperti sebelumnya yaitu uji coba processor dengan merender gambar 3D dengan basis Cinema 4 Suite. Hanya kali ini render dilakukan dengan semua core, termasuk dengan memperhitungkan fitur hyperthreading.
Performa semua core atau multi core ini banyak dibutuhkan untuk game dan software saat ini. Apalagi jika kamu memang memakainya untuk render 3D atau bermain game dengan API DirectX 12, semakin tinggi performa multi corenya akan semakin baik.
3. Cinebench R20 Multi Core
Serupa atau hampir mirip dengan Cinebench R15 Multi Core, masih dengan uji coba render dengan Cinema 4 Suite. Namun uji coba kali ini memakai objek yang jauh lebih kompleks, sehingga memberikan hasil uji coba yang jauh lebih akurat.
Namun meski begitu, seluruh hasil dari pengujian Cinebench R20 tidak dapat dibandingkan dengan Cinebench R15.
Penutup
Itulah dia daftar peringkat processor laptop terbaik. Terutama apabila kamu sedang berencana membeli sebuah laptop, tidak ada salahnya untuk cek tabel ini terlebih dahulu, agar kamu tahu seberapa besar performa laptop yang akan dibeli.
Akhir kata apabila ada pertanyaan, kamu bisa hubungi kami ya. Di lain sisi jika suka artikelnya bisa bantu share ke Facebook, Instagram, dan Twitter. Terimakasih banyak.
Hobi di bidang teknologi seperti komputer dan smartphone. Namun paling disukai adalah bidang otomatisasi dan kecerdasan buatan (AI).
Batalkan balasan