Sajian lezat seperti roti bakar ala Prancis dapat dinikmati dengan rasa manis atau asin gurih. paling enak dimakan bersama segelas susu hangat untuk menu sarapan pagi yang praktis. atau bisa juga dinikmati bersama teh manis hangat dan kopi ketika bersantai.
Roti tawar 6 lembar(pilih roti yang sudah diinapkan semalaman, bisa juga menggunakan roti perancis besar yang dipotong kecil atau bentuk segitiga)
Telur 2 butir
Susu cair 100 mili liter (bisa menggunakan susu bubuk 2 sendok makan + air 100 mili liter)
Vanila ekstrak 1 sendok teh
Parutan kulit jeruk lemon 1 sendok teh
Kayu manis bubuk 1 sendok teh
Gula pasir 2 sendok makan
Margarin secukupnya (digunakan untuk menggoreng roti tawar)
Bahan Pelengkap
Madu secukupny
Selai secukupnya
Gula bubuk secukupnya
Langkah-Langkah
Langkah awal, masukkan telur kedalam wadah lalu kocok. tambahkan susu cair, kayu manis bubuk, gula pasir, dan vanila ekstrak. aduk rata hingga gula larut.
Setelah itu celupkan roti hingga permukaan roti terendam. anda bisa memindahkan adonan telur tadi ke loyang untuk memudahkan perendamannya.
Selanjutnya siapkan pan datar anti lengket, beri 1/2 sendok makan margarine dan panaskan hingga mencair. kemudian goreng roti sambil ditekan-tekan dengan spatula. balikkan roti dan lakukan hal serupa hingga roti habis. angkat.
Resep Roti Bakar Perancis, French Toast Homemade yang enak dan praktis siap disantap bersama bahan pelengkap seperti madu, selai, gula bubuk atau bisa disesuaikan dengan selera. mantapp!!
Catatan
Note : Roti yang diinapkan semalaman maksudnya adalah roti tawar yang sudah semalaman dari tanggal pembuatan, bukan roti tawar fresh yang baru dibuat dihari itu.Tips simpel untuk membuat roti bakar perancis agar hasilnya special adalah jangan terlalu lama mencelupkan roti ke dalam larutan sehingga roti menjadi terlalu basah dan lembek. karena itu lakukan kegiatan mencelupkan dan menggoreng roti satu persatu jangan langsung direndam semua. adonan perendam di atas cukup untuk 6 buah roti tawar dengan ukuran standart. besar kecilnya roti tawar tentu saja berpengaruh terhadap adonan telur, susu dan krim.