Resep cara membuat sosis solo, salah satu jajanan tradisional khas jawa yang populer. Memiliki bentuk mirip risoles dan lumpia, namun ini diisi suwir ayam.
Jika kamu tetarik mencobanya, tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar kota ya. Cukup buat sendiri saja di rumah mengikuti resepnya sebagai berikut.
Sosis Solo Asli Khas Jawa, Praktis
Resep cara membuat sosis solo, salah satu oleh-oleh daerah sana yang sangat terkenal. Karena merupakan olahan daging, bisa disimpan dalam freezer tapi hanya bertahan sekitar seminggu ya.
Bahan-Bahan
A. Bahan Kulit
- 20 Lembar Kulit Lumpia
- 2 Butir Telur Ayam
- 0,25 Sendok Teh Garam
B. Bahan Isian
- 500 gr / 0,5 Ekor Ayam
- 500 ml / 2 Gelas Santan Kelapa
- 15 ml / 1 Sdm Kecap Manis
C. Bumbu Halus
- 25 gr / 0,5 Buah Gula Jawa
- 10 gr / 1 Sachet Kaldu Bubuk
- 4 Siung Bawang Merah
- 2 Siung Bawang Putih
- 0,5 Sendok Teh Garam
- 0,5 Sendok Teh Gula
Langkah-Langkah
- Siapkan panci, lalu rebus “Ayam” hingga matang selama 20 menit. Angkat dan tiriskan, lalu suwir dagingnya kecil-kecil. Sisihkan.
- Siapkan wadah kecil, lalu kocok “Telur” dan “Garam” untuk pelapis. Lanjut siapkan ulekan, lalu haluskan “Semua Bahan-B”. Sisihkan semua dahulu.
- Siapkan wajan, lalu didihkan sedikit minyak goreng. Lanjut tumis “Bumbu Halus” hingga harum. Lanjut tambah “Ayam” dan “Kecap”, aduk merata.
- Terakhir tambahkan “Santan Kelapa”, lalu tumis sambil diaduk hingga kering. Angkat dan tiriskan, lalu tunggu sampai agak dingin. Sisihkan.
- Siapkan “Kulit Lumpia”, lalu berikan isian “Suwir Ayam” secukupnya. Lanjut dilipat dengan rapi, bisa direkatkan juga dengan “Kocokan Telur”.
- Ambil “Sosis” yang sudah dicetak, lalu masukan ke “Kocokan Telur”. Lanjut goreng selama 2 ~ 3 menit hingga keemasan. Selesai, sajikan!
Penutup
Itulah dia cara membuat sosis solo. Baca juga kreasi serupa seperti risol mayo, pisang crispy dan lain-lain. Temukan resep lengkapnya di sini.
Baca Juga: Kumpulan Resep Dengan Kulit Lumpia Enak Super Simpel
Masih ada yang kurang jelas dari resep di atas, langsung tanya kami saja. Bantu juga share resepnya ke Facebook, Twitter dan Instagram.
Leave a Reply
View Comments