Resep Siomay Ayam Rumahan Gurih dan Lembut

Resep Siomay Ayam
Resep Siomay Ayam

Bunda pasti sudah tidak asing dengan jajanan yang satu ini. Siomay paling sering disebut sebagai makanan atau jajanan khas sunda  atau bandung.

Cara membuat siomay juga terbilang mudah namun perlu trik agar adonan tidak amis jika menggunakan bahan dasar ikan atau udang.

Tapi, tahukah bunda bahwa siomay ini adalah makanan yang diduga berasal dari Mongolia Dalam dan daerah China. Biasanya dalam bahasa mandarin dikenal dengan sebutan shaomai, dalam bahasa Kanton biasa disebut Siu Maai, lalu dalam logat Beijing sering disebut Shaomai.

Cara membuat siomay ayam biasanya disantap dengan saus kacang yang manis gurih. Maka di samping kita akan membuat siomay, kita juga akan membuat bumbu kacang sebagai pendamping makan siomay.

Siomay sering dijumpai di beberapa tempat ramai seperti sekolah, kantor, taman bermain, bahkan sebagai salah satu menu di restoran. Harganya yang murah dan rasanya yang enak  selalu menjadi favorit kita semua.

Siomay juga dapat dikombinasikan dengan berbagai bahan dasar seperti ayam, udang, atau ikan tenggiri. Biasanya siomay ditemani oleh tahu putih, pare, tahu bakso, telor rebus dan juga kol. Semacam salad tapi sudah matang ya, bun?

Resep Siomay Ayam

Resep Siomay Ayam Rumahan Gurih dan Lembut

Padahal, siomay datang ke Indonesia karena dibawa oleh pedagang-pedagang cina pada saat itu, dan menu siomay yang paling enak terkenal berasal dari Bandung. Wah, menarik juga fakta tentang siomay ini. Penasaran kan dengan bagaiman cara membuat siomay ayam sendiri di rumah? Yuk, sekarang praktikkan resep di bawah ini.
Waktu persiapan 30 menit
Waktu masak 30 menit
Total waktu 1 jam
Kategori Kukus
Masakan Asia
Porsi 15 Buah
Kalori 200 kcal

Bahan-Bahan
  

Bahan Utama

  • 250 grap paha ayam fillet
  • 1 kotak tahu putih ukuran sedang
  • 150 gram tepung tapioka
  • 2 batang daun bawang
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 2 sendok teh garam
  • ½ sendok teh lada bubuk
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 3 sendok teh minyak wijen
  • 50 ml air es
  • kulit siomay atau kulit pangsit secukupnya

Bahan bumbu kacang

  • ¼ kacang tanah goreng
  • ¼ terasi
  • 2 ruas jari kencur
  • 2 buah cabe rawit
  • 2 buah daun jeruk
  • 2 butir asam jawa
  • 100 ml santan
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 3 siung bawang putih

Langkah-Langkah
 

  • Siapkan chopper atau blender untuk menghaluskan ayam. Masukkan ayam, tahu, bawang putih, daun bawang, kecap asin, garam, gula pasir, minyak wijen, dan lada bubuk. Blender hingga menjadi halus dan merata. Setelah itu maukkan tepung tapioka sedikit demi sedikit. Jika dirasa seret, tambahkan air es sedikit demi sedikit. Blender terus hingga tercampur rata. Bisa juga dengan cara manual yaitu cincang ayam fillet sehalus mungkin lalu haluskan bawang putih kemudian campurkan bersama ayam, dan bumbu lainnya hingga merata.
  • Setelah merata dan halus, keluarkan adonan dari blender dan pisahkan dalam wadah yang berbeda. Aduk dengan merata. Setelah itu siapkan kulit siomay. Untuk lebih praktisnya, lebih baik bunda gunakan kulit pangsit yang dijual di pasaran ya. Pisahkan kulit pangsit satu per satu, kemudian ambil satu sendok adonan dan oleskan pada bagian tengah kulit siomay, lalu tutup ujung-ujungnya. Lipat bagian samping menghadap ke atas dan ulangi hingga adonan habis.
  • Siapkan panci kukus, lalu tambahkan air dan didihkan. Tutup sebentar panci tersebut. Saat sudah siap dan mendidih, oleskan margarin di atasnya atau bisa juga menggunakan kertas minyak agar siomay tidak lengket saat dikukus. Masukkan adonan siomay yang telah terbentuk ke dalam kukusan. Kukus siomay hingga matang.
  • Siapkan blender lalu masukkan kacang goreng, gula, daun jeruk, asam jawa yang dipisahkan dari bijinya, bawang putih, terasi, kencur, cabe rawit, dan santan. Blender hingga halus dan mengental. Setelah itu pindahkan dalam panci atau wajan untuk memasak saus kacang. Masak saus kacang hingga matang, tambahkan sedikit kecap sebagai tambahan rasa manis. Saus kacang siap disajikan.
  • Setelah siomay matang, sajikan dengan saus kacang.
Kata kunci Resep Siomay Ayam

Penutup

Nah, itu dia resep cara membuat siomay ayam yang pastinya mudah dan menyehatkan. Untuk rasa bisa disesuaikan dengan selera bunda ya. Selamat mencoba!

Simak juga resep lain seperti

Tim Redaksi adalah sebuah tim yang memiliki pengalaman dan keahlian dalam resep masakan dan mahir dalam membuat panduan masakaan, minuman dan lainnya.